BONESATU.COM, Bone – Sejumlah paket lelang proyek pembangunan dan rehabilitasi ruang kelas dari Dinas Pendidikan (Disdik) Bone, sampai saat ini belum bisa diproses oleh pihak Unit Kerja Pengadaan Barang Dan Jasa (UKPBJ), Bagian Pengadaan Barang Dan Jasa, Setda Bone
Mengendapnya paket lelang yang bersumber dari Dana Insentif Daerah (DID) ini terjadi karena hasil reviu oleh panitia lelang terhadap dokumen tender yang diajukan, belum ditindaklanjuti pihak Disdik Bone.
Baca juga: Geger, Pemuda Bone Ditemukan Tewas Menggantung di Pohon
“Sudah berkali – kali kita minta, tapi sepertinya tidak dihiraukan. Kalau ada kendala, sebaiknya konsultasikan ke kita, kita siap membantu,” ungkap Andi Tenri Olle, salah satu panitia lelang di UKPJ, Selasa (28/7/2020).
Lebih rinci dia jelaskan bahwa, hasil reviu dari dokumen tender tersebut merekomendasikan sejumlah kelengkapan yang harus dipenuhi pihak Disdik Bone, di antaranya spesifikasi tekhnis konstruksi seperti yang dipersyaratkan dalam regulasi.
“Ada beberapa spesifikasi tekhnis yang belum dilengkapi, mulai dari spesifikasi bahan, personil, peralatan, metode pelaksanaan sampai pada proses kegiatan, itu yang kita tunggu,” rincinya.
Anehnya, Kepala Bidang Pendidikan Dasar (Dikdas) Disdik Bone yang bertindak selaku Pejabat Pelaksana Tekhnis Kegiatan (PPTK), Budiman, saat dikonfirmasi justru membantah hal tersebut, karena menurutnya dokumen tender yang diajukan sudah lengkap. Bahkan diakui, pihaknya tinggal menunggu pengumuman hasil lelang.
Baca juga: Progres Perubahan Tupoksi OPD di Bone Bergerak Lamban
” Sudah selesai itu, tinggal ditunggu hasilnya,” ujarnya melalui telepon seluler.
Yang lebih aneh lagi pengakuan dari Konsultan Perencana, H Damis saat dihubungi justru mengakui pihaknya saat ini masih melakukan perbaikan dari hasil reviu pihak panitia lelang.
” Sementara kita lengkapi dan dalam waktu dekat akan kita ajukan kembali,” sebutnya. (Budiman)
Editor : Idhul Abdullah
Tonton juga video pilihan BONESATU TV di bawah ini:
Peringatan HBA ke-60, Kejari Bone Ziarah ke Taman Makam Pahlawan